Cara Memakai Jilbab Instan Chiffon Terbaru

Cara Memakai Jilbab Instan Chiffon Terbaru - Dunia fashion muslim seakan tidak ada matinya, selalu ada saja produk terbaru yang dikeluarkan untuk menarik minat para muslimah agar selalu semangat menggunakan busana muslim. Selain itu, model yang dikeluarkan juga terlihat sangat trendy dan modis sehingga para muslimah bisa tampil lebih gaya dari sebelumnya. Sekarang ini, sudah banyak bermunculan berbagai macam model jilbab terbaru yang salah satunya adalah jilbab chiffon yang sekarang ini sedang digemari banyak orang.

Jilbab ini memiliki ukurang yang agak lebar sehingga tidak terlalu sulit untuk dibentuk. Selain itu, jilbab chiffon ini dibuat dengan bahan yang sangat lembut. Ada beberapa macam bahan yang digunakan untuk pembuatan jilbab chiffon ini yaitu bahan sutra, polyester, dan bahan campuran. Ketiga bahan ini merupakan bahan yang lembut dan tidak terlalu tebal sehingga terasa sejuk dan nyaman pada saat dipakai.

Jilbab chiffon sutra biasanya digunakan oleh kalangan menengah keatas karena memang harganya yang tidak murah. Jilbab chiffon ini sering digunakan untuk menghadiri berbagai macam acara seperti acara pesta, pertemuan, dan lainnya.

Sedangkan untuk jilbab chiffon polyester memiliki bahan yang lebih kuat dibandingkan bahan lainnya sehingga lebih awet. Selain itu, jilbab ini juga sangat mudah perawatannya dan tentu saja harganya lebih murah.

Nah..kalau jilbab chiffon campuran ini merupakan perpaduan antara bahan sutra dengan bahan polyester sehingga bahan yang digunakan lebih kuat, lebih halus, dan lebih berkilau dibandingkan bahan lainnya.

Jilbab instan chiffon sangat mudah untuk digunakan dan tidak terlalu ribet untuk membuat bentuknya. Selain itu, anda juga tidak perlu menggunakan banyak jarum pentul ataupun peniti yang dikhawatirkan akan menusuk bagian kulit wajah anda.

Cara Memakai Jilbab Instan Chiffon Terbaru

Cara Memakai Jilbab Instan Chiffon Terbaru
Nah, selanjutnya kita akan belajar cara menggunakan jilbab instan terbaru. Untuk itu anda perlu menyiapkan beberapa perlengkapan seperti inner atau ciput ninja, hijab pashmina sifon model renda, peniti dan juga jarum pentul. Langkah-langkah untuk mencoba kreasi kerudung modis terbaru ini adalah sebagai berikut:
  1. Terlebih dahulu kamu pasang inner hijab yang sudah disiapkan kemudian pasang hijab pashmina tersebut dengan posisi sebelah kiri lebih panjang dari pada sebelah kanan.
  2. Sematkan peniti dibawah dagu dan atur agar tidak terlalu ketat.
  3. Ambil ujung bagian sebelah kanan (pendek) ke atas telinga kiri.
  4. Kemudian sematkan jarum pentul.
  5. Ambil bagian sebelah kanan (panjang) kemudian buat menjadi dua bagian sama panjang.
  6. Tarik ujung tersebut keatas
  7. Kemudian lingkarkan ke atas kepala melalu sebelah kanan.
  8. Pasang jarum pentul di sebelah kiri dan kanan agar tidak mudah kusut.
  9. Ta da! simple bukan? Model jilbab instan terbaru lainnya ada di artikel yang saya bagikan minggu lalu.
Silakan anda pilih sendiri kreasi hijab chiffon untuk wajah bulat terbaru yang sesuai dengan bentuk wajah anda. Demikian informasi mengenai Cara Memakai Jilbab Instan Chiffon Terbaru, semoga dapat bermanfaat untuk anda.

Tinggalkan Komentar: