Cara Memakai Jilbab Segi Empat Untuk Sekolah

Cara Memakai Jilbab Segi Empat Untuk Sekolah - Tutorial mengenakan hijab segi empat yang simple umumnya berguna buat beberapa kegiatan atau acara yang sekiranya semi formal seperti acara pesta pernikahan, meeting kantor, acara wisuda serta acara semi formal lainnya. Cara mengenakan kerudung sederhana juga sangat berguna saat kamu sedang terburu-buru atau waktu yang mepet sehingga dalam proses mengenakan hijab tak memerlukan waktu yang banyak. Meskipun dalam waktu yang mendesak tersebut di harapkan hasilnya gak buruk dan juga tetap modis saat kita pakai. Waktu yang mendesak ini biasanya sering dialami oleh anak sekolah saat di pagi hari. Oleh karena itu saya mencoba untuk membagikan kreasi cara berjilbab yang simple bagi anak sekolah terutama anak SMP dan SMA.

Cara Memakai Jilbab Untuk Sekolah

Hijab atau kerudung segi empat saat ini memang sedang digandrungi oleh para jilbabers di Indonesia dibanding dengan yang lain seperti pemakaian kerudung instan ataupun pashmina. Kepopuleran kerudung segi empat tidak lain dikarenakan model jilbab terbaru ini lebih mudah dikreasikan dengan hasilnya yang menarik dan cara pemakaiannya yang simple. Hal inilah yang menjadikan model kerudung segi empat sangat cocok dikenakan oleh anak-anak sekolah SMP dan SMA.
 
Baiklah, biar gak terlalu lama dalam membaca tips ini, langsung saja saya bagikan bagaimana cara memakai jilbab segi empat untuk anak sekolah yang simple namun menarik. Sebelum mengikuti langkah-langkahnya, terlebih dahulu kamu perlu menyiapkan beberapa bahan seperti:
  1. Jilbab segi empat ( polos atau motif )
  2. Inner / Ciput Ninja
  3. Pin pentul
Cara Memakai Jilbab Segi Empat Untuk Sekolah
Langkah-langkah mencoba kerudung sekolah:
  1. Gunakan cipu ninja lalu pakai kerudung sama panjang antara kiri dan kanan
  2. Sematkan jarum di sisi kiri kepala dan ambil bagian tengah jilbab sebelah kiri
  3. Kemudian tarik ke kanan dan sematkan jarum di atas telinga kanan
  4. Ambil jilbab sebelah kanan
  5. Lalu pintal bagian tersebut
  6. Pasang jarum atau pin di atas telinga kanan
  7. Tarik ujung bagian yang sudah di pintal tadi ke atas kepala melalui sebelah kiri dan pasang pin pada ujung tersebut
  8. Selesai, kreasi modis ini siap kamu gunakan untuk ke sekolah.
Kreasi lainnya yang bisa dibunakan untuk acara sekolah adalah adalah seperti gambar dibawah ini:
Cara Menggunakan Jilbab Segi Empat Untuk Sekolah
model jilbab segi empat modis

Kreasi Memakai Jilbab Segi Empat Untuk Sekolah
kreasi pashmina untuk ke sekolah

Tutorial Memakai Jilbab Segi Empat Untuk Sekolah
tutorial jilbab simple untuk ke sekolah

Beberapa kreasi hijab segi empat lainnya dapat kamu baca di bawah ini:
Itulah sedikit tips dan cara memakai jilbab segi empat untuk sekolah SMP dan SMA. Semoga kamu memahami langkah-langkah diatas.

Tinggalkan Komentar: